RASANYA tak perlu lagi kami membicarakan kesuksesan drama Korea bertajuk Yong Pal di Korea. Akibat kesuksesannya ini juga, Yong Pal mendapatkan perpanjangan 2 episode. Semula rencana awalnya drama yang memasang Joo Won sebagai pemain utama ini hanya berjumlah 16 episode, namun karena tingginya respon penonton di Korea, pihak rumah produksi dan SBS memutuskan drama ini berakhir di episode ke-18.
Sejak episode perdana, drama ini langsung mencuat dan menjadi perbincangan hangat. Rating tertingginya pun sempat mencapai 21,5 persen di episode ke-13 nya. Namun karena perpanjangan episode yang dilakukan SBS, banyak netizen mengeluhkan alur ceritanya yang banyak mengalami kedodoran setelah episode ke-13.
Kisahnya menceritakan tentang Han Yeo Jin (Kim Tae Hee) sang putri tidur di zaman modern. Yeo Jin bukannya tidur karena memakan apel dari penyihir jahat. Dirinya sengaja ditidurkan oleh ayahnya karena Yeo Jin berniat bunuh diri setiap sadar.
Yeo Jin dirawat di rumah sakit Hanshin yang merupakan milik keluarganya. Bukan ruang perawatan biasa, Yeo Jin seperti ditawan di sebuah ruangan berteknologi canggih. Tempat Yeo Jin dirawat dinamakan dengan lantai 12, yang merupakan tempat para konglomerat dirawat.
Sementara itu, Kim Tae Hyun (Joo Won) adalah seorang dokter yang juga bekerja di rumah sakit Hanshin. Bukan seperti dokter pada umumnya, Tae Hyun sangat mencintai uang dan melakukan apa saja untuk mendapatkan uang. Tae Hyun juga sering melakukan kunjungan pasien ke tempat-tempat berbahaya. Misalnya mengobati para buronan polisi yang terluka.
Alasan dibalik kunjugan ilegal Tae Hyun adalah untuk mengobati adiknya yang sakit parah. Ibu Tae Hyun meninggal di meja operasi saat para dokter lain lebih memilih untuk mengoperasi pasien di lantai 12 dibandingkan mengoperasi ibunya yang sedang sekarat. Tae Hyun juga membenci ayahnya yang selaku kasar pada ibunya semasa hidup.
Untuk mendapatkan biaya cuci darah adiknya, Tae Hyun berusaha mencari uang. Belum lagi ia harus membayar utangnya saat meminjam uang dari renternir untuk kuliahnya. Tak seperti hubungan renternir dengan peminjam biasa, Tae Hyun dan renternir malah seperti berteman. Karena kunjungan ilegal inilah, Tae Hyun sering mendapatkan julukan Yong Pal.
Sebuah kejadian membuat Tae Hyun dikejar polisi bersama dengan bos mafia yang sedang ia obati. Terdesak situasi, Tae Hyun dan si bos mafia terjun dari jembatan yang tinggi ke dalam sungai. Sejak saat itu, salah satu anggota kepolisian bersumpah untuk menemukan Tae Hyun. Sialnya Tae Hyun, pisau dengan nomor seri miliknya tertinggal di Tempat Kejadian Perkara (TKP). Hal ini membuat polisi menyadari keberadaan Yong Pal di rumah sakit Hanshin.
Kepala Lee mengetahui rahasia Tae Hyun dan akhirnya memaksa Tae Hyun menjadi dokter di lantai 12 karena kemampuan hebat Tae Hyun. Tae Hyun akan merawat pasien di lantai 12 dan akhirnya itulah pertemuan pertamanya dengan Yeo Jin yang sedang tertidur.
Yeo Jin yang tertidur ternyata memanggilnya kala Tae Hyun sedang bertugas dan meminta Tae Hyun bekerja sama dengannya. Yeo Jin yang setengah sadar akibat pengaruh obat berjanji akan membiayai pengobatan adik Tae Hyun di Amerika. Tae Hyun menerima penawaran Yeo Jin dan akhirnya mengurangi dosis obat penidur Yeo Jin secara perlahan.
Di lain sisi, kakak tiri Yeo Jin, Han Do Joon (Jo Hyun Jae) sedang berusaha melenyapkan Yeo Jin. Ayah Yeo Jin sudah meninggal beberapa tahun sebelumnya karena kanker yang parah. Do Joon pun tergiur untuk mengambil saham yang ditinggalkan ayah mereka. Do Joon pun merencanakan kematian Yeo Jin di meja operasi dengan bantuan Kepala Lee.
Hari eksekusi tiba, Yeo Jin sudah dinyatakan meninggal secara medis. Namun Tae Hyun yang tahu rencana Kepala Lee dan Do Joon menghidupkan Yeo Jin kembali dengan kemampuannya. Tae Hyun membuat Yeo Jin seolah-olah sudah meninggal padahal masih bisa hidup.
Do Joon mengira Yeo Jin sudah meninggal dan mengadakan pemakaman untuk adik tirinya tersebut. Namun Yeo Jin mendadak datang ke pemakamannya sendiri dan mengumumkan jika Tae Hyun adalah ahli warisnya yang baru dan mendepak Do Joon ke penjara.
Yeo Jin pun benar-benar jatuh hati dengan Tae Hyun yang sudah menyelamatkan nyawanya. Namun dilain sisi ia masih harus balas dendam pada Do Joon dan orang-orang rakus kekuasa di perusahaan warisan ayahnya.
Bagaimana cerita selanjutnya akan bergulir? Saksikan selengkapnya sendiri!
PENILAIAN:
Ide cerita Yong Pal terbilang fresh. Eksekusinya pun cukup bagus. Namun menjelang berakhir penayangannya, mulai terdapat bolong cerita yang banyak mempengaruhi alur cerita secara keseluruhan. Secara keseluruhan drama ini terbilang menarik! Kami berikan nilai 7,5 untuk drama Yong Pal.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar